Bersiwak adalah sunnah Rasulullah saw, Dari Abu Ayyub Al-Anshari ra. Rasulullah saw. bersabda, " ada empat yang menjadi sunat para Rasul, yaitu Khitan, Memakai minyak wangi, Bersiwak , dan Menikah." (HR Ahmad, Tarmidzi) Rasulullah saw. bersabda, " ada empat jenis Thoharoh, yaitu memotong kumis, mencukur bulu kemaluan, memotong kuku dan bersiwak ." (HR Abu Dawud ; Majma`) Dari Ibnu Umar ra. bersabda Nabi saw., " Senantiasalah bersiwak , karena hal itu akan membersihkan mulut dan menjadikan Allah swt. rela : (HR Bukhari) Yang perlu diperhatikan dalam bersiwak : Keutamaan siwak, ialah : a) Mensucikan mulut, membuat Allah ridho, mewangikan mulut, mencerahkan padangan.(Thabrani, Baihaqi). b) Sebagai obat.(Baihaqi). c) Memfasihkan bicara.(Ibnu `adi). Sunnah bersiwak ketika ; berwudhu, bangun tidur, sebelum tidur, sebelum makan, memasuki rumah dan membaca Alquran.(Ibnu Majah) Mulailah bersiwak dengan membaca basmalah.(Ibnu Majah). Lalu berdoa : ๏บ๏ป ๏ป๏ปฌ๏ปก ๏ป๏ปฌ๏บญ๏ป๏ปฃ๏ปฐ ๏ปฎ๏ปง๏ปฎ๏บญ